Poscomedia.id, SIDOARJO- Pemkab Sidoarjo menargetkan proyek betonisasi ruas jalan antara Desa Kalanganyar hingga Desa Segorotambak di Kecamatan Sedati segera selesai pada Desember 2025 mendatang.
Bupati Sidoarjo Subandi menjelaskan proyek betonisasi tersebut meliputi ruas jalan dengan panjang 1,4 kilometer dengan lebar jalan empat meter.
“Proyek betonisasi ruas Jalan Kalanganyar-Segorotambak ini menjawab aspirasi masyarakat yang selama ini mengeluhkan kondisi jalan yang kerap rusak,” kata Subandi , Rabu (8/10) kemarin.
Ia menjelaskan bahwa proses pengerjaan proyek tersebut telah berjalan selama empat minggu dengan progres pengerjaan mencapai 8,12 persen. Atau melebihi target empat minggu pertama sebesar 1,56 persen dengan progres saat ini memasuki tahap pemasangan dinding penahan tanah dan pemasangan saluran air.
Subandi menilai proyek betonisasi ruas jalan tersebut berpotensi meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan. Ini sekaligus memperlancar aktivitas ekonomi masyarakat Sidoarjo.
Ia pun meminta seluruh lapisan masyarakat terutama warga di sekitar proyek tersebut untuk mendukung proyek pemerintah setempat demi meningkatkan kenyamanan, keamanan, serta potensi ekonomi yang mampu mensejahterakan masyarakat Sidoarjo.
Sementara itu perwakilan pelaksana proyek Apid menjelaskan bahwa dalam Minggu ini akan segera dilakukan pengerjaan pengecoran lapisan dasar yang akan dilanjutkan dengan proses pengecoran jalan dengan tebal 20 centimeter.
Adapun ia menilai dalam proyek kali ini pihaknya tidak menemukan kendala berarti meski ia menilai kondisi jalan tersebut dilewati oleh arus lalu lintas yang cukup padat yang berpotensi mengganggu perjalanan dan kegiatan warga. (ntr/van)